Guna menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas), anggota Polsek Pujon Polres Batu melaksanakan patroli rutin pada malam hari di wilayah Kecamatan Pujon. Kegiatan ini merupakan langkah preventif kepolisian dalam mengantisipasi terjadinya tindak kejahatan 4C (Curat, Curas, Curanmor, dan Curanhewan) serta potensi gangguan kamtibmas lainnya.

Patroli malam menyasar sejumlah titik rawan, kawasan permukiman warga, jalur sepi, serta lokasi yang berpotensi menimbulkan kerawanan pada malam hari. Dalam kegiatan tersebut, petugas patroli juga melakukan dialog dengan warga masyarakat, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, serta mengimbau agar warga selalu waspada terhadap keberadaan orang yang mencurigakan di lingkungan sekitar.
Anggota patroli menekankan pentingnya peran serta masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan, dengan segera melaporkan setiap kejadian yang mencurigakan kepada pihak kepolisian. Warga juga diingatkan agar tidak ragu meminta bantuan keamanan apabila diperlukan dengan segera menghubungi pihak berwajib melalui layanan kepolisian atau menghubungi Bhabinkamtibmas (BBKTM) setempat.
Melalui kegiatan patroli rutin ini, diharapkan terjalin sinergi yang kuat antara kepolisian dan masyarakat dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Selama pelaksanaan patroli malam, situasi wilayah Kecamatan Pujon terpantau aman, lancar, dan terkendali tanpa adanya gangguan yang menonjol.