Polres Batu – Polres Batu mendistribusikan bantuan air bersih kepada warga yang menjadi korban banjir bandang, Selasa (9/11/2021).
Kasat Lantas Polres Batu AKP Indah Citra Fitriani mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud kepedulian Polres Batu peduli banjir bandang.
Pihaknya telah mendistribusikan air bersih dan personil ke lokasi yang terdampak banjir bandang beberapa hari lalu.
“Personil dan air bersih itu dikerahkan ke Desa yang membutuhkan air bersih untuk kebutuhan sehari-hari. Kali ini pendistribusian air bersih disalurkan ke Kelurahan Temas Kecamatan Batu,” kata Citra.
Ia mengungkapkan, kegiatan ini merupakan Perintah Pimpinan dan sebagai bentuk kepedulian antar sesama, dan merupakan bentuk empati kepada warga masyarakat yang terdampak bencana alam yaitu banjir bandang. untuk sekali jalan ke lokasi.
“Kegiatan ini akan terus kami lakukan selama pasokan air dari PDAM belum pulih kembali normal seperti sedia kala,” ujarnya.
Citra menjelaskan, kondisi terkini ada beberapa perbaikan dari pipa PDAM sehingga pasokan air bersih untuk warga agak sedikit terganggu.
“Perbaikan pipa PDAM masih terus dikerjakan, kami akan selalu berkoordinasi dengan pihak PDAM dan pihak-pihak terkait,” pungkasnya.